Sabtu, 22 Juni 2019

Fakta Seorang Mualaf

Selama ini, kita sering sekali mendengar definisi mualaf sebagai orang yang baru masuk ke agama Islam. Dan menjadi seorang mualaf bukanlah hal yang sulit, karna Islam adalah agama yang mudah dan Allah menghendaki kemudahan kepada umat manusia dan tidak menghendaki kesusahan kepada mereka. Menurut syariah, masuk islam atau menjadi seorang mualaf cukup dengan melafalkan dua kalimat syahadat yakni: “Asyhadu An la Ilaha Illa Allah wa Asyhadu Anna Muhammadar Rasulullah”. Artinya: “Aku bersaksi bahwa tiada tuhan selain Allah dan Aku bersaksi bahwa Nabi Muhammad adalah utusan Allah.

Dan tak lupa meyakini di dalam hati akan keesaan Allah Subhanahu Wa Ta’ala serta utusan-Nya nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam.

selain melafalkan dua kalimat syahadat, seorang muslim juga harus menjalankan kewajiban agama, seperti shalat lima waktu, puasa pada bulan ramadhan, dan menjalankan rutinitas layaknya seorang muslim.

Alasan Seseorang Menjadi Mualaf 

Banyak alasan seseorang ingin masuk islam, diantaranya adalah:

  1. Mendapat Hidayah dari Allah

Sungguh beruntung orang-orang yang telah menerima hidayah dari Allah subhanahu wata’ala, lalu mereka memutuskan untuk menjadi seorang muslim, mengapa dikatakan beruntung? karena selama mereka masih berada dalam kekafiran, maka apapun yang mereka kerjakan selama hidup di dunia, tidak akan pernah mendapatkan balasan kebaikan dari Allah. Itu semua di karenakan orang-orang kafir telah mengingkari keimanan mereka terhadap Allah SWT. Dan itulah yang menjadikan mereka termasuk orang-orang yang merugi.

2. Karna cinta

Banyak kisah kehidupan yang menunjukkan kepada kita bagaimana seseorang memutuskan untuk menjadi seorang mualaf, salah satu nya adalah karena cinta atau pernikahan. Hal tersebut tidaklah menjadi suatu masalah,dan hal itu tidak akan mengurangi makna kebaikan yang terkandung di dalam nya, dan orang yang menyebabkan keislaman pasangan nya akan mendapatkan pahala seperti pahala pelaku kebaikan itu.

3. Karna belajar

Banyak orang yang terinspirasi untuk memeluk agama islam karena ingin mempelajari tentang agama islam, dimana pada akhirnya mereka merasa mendapat hidayah dari Allah SWT dan kemudian memutuskan untuk masuk islam.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar