Ekstrakulikuler Futsal TK Islam Darunnajah Ulujami
Setiap anak dilahirkan dengan membawa bakat yang berbeda. Ada yang mempunyai bakat dalam bidang akademik, seni, olah raga dan sebagainya.
Bakat yang ada pada diri anak perlu di tumbuhkan dan dikembangkan dimulai dari melakukan beragam aktivitas yang disukai anak, tentunya dengan pengawasan atau pendampingan orang tua atau orang dewasa lainnya.
Mengikut sertakan anak dalam kegiatan fisik seperti ekstrakulikuler futsal, dapat memberikan kesempatan pada anak untuk mengolah kecerdasan kinestetik yang dimiliki sehingga anak memiliki koordinasi fisik yang berkembang dengan baik dan terarah.
Tujuannya selain olah fisik, anak-anak belajar disiplin dan bertanggung jawab, melatih kerja sama anak dalam sebuah kelompok serta mengajarkan sportifitas.
Selain berlatih di lapangan Darunnajah, Tim Futsal TK Islam Darunnajah aktif berpartisipasi dalam kegiatan lomba.
Semangat selalu teman-teman, selalu tunjukan usahamu yang terbaik. Proses yang baik akan memberikan hasil yang baik.
Facebook @tk.darunnajah
Noor Ishma
Tidak ada komentar:
Posting Komentar