305 santri kelas 6 Madrasah Aliyah Darunnajah 2 Cipining terlihat khusu’ dalam mengerjakan soal Ujian di ruang kelas,dengan diawasi oleh Pengawas ruang mereka berusaha maksimal dalam menjawab soal-soal UAMBN-BK sebanyak 305 santri MA Darunnajah yang terdaftar dalam UAMBN-BK tahun ini.
Diawali dengan pelaksanaan UAM-BK yang bertempat di Laboratorium Komputer yang berada di Asrama Kampus 1 dan Asrama Kampus 3 selama 3 Hari 13-15 Maret 2019 dengancdiawasi oleh Pengawas dan Proktor,setelah pelaksanaan UAM-BK dilanjutkan dengan Pelaksanaan UAMBN selama 1 Minggu 18-25 Maret 2019.
Ujian ini merupakan salah satu program pemerintah yang harus diikuti oleh seluruh lembaga setingkat Madrasa Aliyah (MA) di kab. Bogor terutama MA Darunnajah 2 Cipining. Besar harapan akan terwujudnya lulusan yang mempunyai nilai yang bagus agar bisa di terima di perguruan tinggi dan universitas unggulan di Indonesia.(maghfur.wardan)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar