Jumat, 21 September 2018

Pramuka Darunnajah Cipining Kembali Berjaya

Pramuka Pondok Pesantren Darunnajah 2 Cipining tidak pernah pantang menyerah untuk berprestasi baik di internal pesantren maupun diluar pesantren.

Baru saja kemaren rasanya menjadi juara dalam event Lp3 Ke 31 di Pondok Pesantren Modern Darussalam Gontor Ponorogo, kini pramuka Pondok Pesantren Darunnajah 2 Cipining kembali menunjukan ke eksisannya, menunjukan kejayaannya di dalam bidang pramuka di event GEMPAR (Gerak Maju Perkemahan Rafah ) yang di selengarakan oleh Pondok Pesantren Rafah, Mekar Sari, Ciampea, Bogor, Jawa Barat. Terhitung mulai Ahad-Kamis, 16-20 September 2018.

Pondok Pesantren Darunnajah 2 Cipining mengutus satu regu penggalang dan satu sangga penegak dengan masing-masing 10 orang santri yaitu, regu penggalang : Permata Imaningsun (Kelas 3 TMI), Fakhriz Zaman (Kelas 3 TMI), Muhammad Ridho (Kelas 3 TMI), Acep Lesmana (Kelas 3 TMI), Revo Faris Al-Kabir (Kelas 3 TMI), Rais Kamil Taqiy (Kelas 3 TMI), Andika Firjatullah (Kelas 3 TMI), Fariz Fadhlurrahman (Kelas 3 TMI), Ihza Dhiyaul (Kelas 3 TMI), dan Refki Alfauzi (Kelas 2 TMI).

Sedangkan sangga penegak diikuti oleh : Fathurrahman Zain (Kelas 5 TMI), Yusril Purnama (Kelas 5 TMI), Haikal Azra Tsani (Kelas 4 TMI), Lalu Muhammad Hayyi (Kelas 4 TMI), Andi Muhammad Raihan (Kelas 4 TMI), Raka Febriansyah (Kelas 4 TMI), Hidayat Ramdhani (Kelas 4 TMI), Rizki Pramudia (Kelas 4 TMI), Oky Saputra (Kelas 4 TMI), dan Andika (Kelas Int TMI).

tak lupa juga pendamping setia yang selalu mendukung dan mengarahkan para peserta lomba dari Pondok Pesantren Darunnajah 2 Cipining adalah Ka. Daffa Wibowo dan Ka. Muhammad Ridwan Firdaus (Kelas 6 TMI) serta Ust. Ahmad Hasan Rosadi dan Ust. Nurul Hafidz Abdul Quddus.

Alhamdulillah dengan semangat, sungguh-sungguh, dan penuh dengan kegigihan, kontingen Pondok Pesantren Darunnajah 2 cipining meraih juara satu penegak dan juara 2 penggalang dengan perolehan nilai penegak 1521 (Seribu Lima Ratus Dua Puluh Satu) dan penggalang 1403 (Seribu Empat Ratus Tiga), dan dengan perolehan medali 16 Buah yaitu, Paskibra Penggalang, Tarik Tambang Penggalang, Lukis Pilok, Describing Picture, Panorama Sket, MTQ, Menghias Parsel, Gravity, Kalighrafi, LCC Bahasa, LKBB Resmi, LKBB Variasi, Paskibra, Kasyful Mu’jam, Typhography, Dan Pidato Bahasa Arab.

(WARDAN/NJalu)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar